Meski kongres PSSI di Pekanbaru, Riau pada Sabtu (26/3) lalu telah dibatalkan pengurus PSSI pimpinan Nurdin Halid, nama Sutiyoso tetap patut diperhitungkan.
Namanya sudah tidak asing di dunia olahraga nasional. Ia pernah menjabat sebagai Ketua Umum PB Perbasi (Persatuan Olahraga Basket Seluruh Indonesia) dan PB PBSI (Persatuan Olahraga Bulutangkis Indonesia).
Di dunia sepakbola, Bang Yos, demikian orang biasa memanggilnya, pernah menjadi pembina klub Persija Jakarta selama 10 tahun. Saat tahu dirinya menjadi kandidat, Sutiyoso mengaku siap. Ia berjanji akan melakukan beberapa hal mendasar untuk memperbaiki kondisi sepak bola Indonesia.